Postingan

Menampilkan postingan dengan label sekolah

SPMB 2025

Gambar
Sistem Penerimaan Murid Baru  SDN 2 Terang-Terang  Tauun Pelajaran 2025/2026 SPMB 2025 SDN 2 Terang-Terang 

IHT Sekolah Penggerak

Gambar
UPT SPF SD Negeri 2 Terang-Terang sebagai Sekolah Penggerak pertama di Kab. Bulukumba Provinsi Sulawesi Selatan melaksanakan kegiatan IHT In House Training terhadap tenaga pendidik lingkup sekolah. Kegiatan dilaksanakan bekerja sama dengan Dinas Pendidikan & Kebudayaan Kab. Bulukumba, Pengawas Sekolah, BBGP Prov Sulawesi Selatan, Kemdikbud, Guru Penggerak, Fasilitator, dan elemen terkait. Kegiatan ini memrupakan rangkaian dari Program Pemerintah melalui Kemdikbudristek yaitu sekolah penggerak, guru penggerak, dan implementasi dari IKM Kurikulum Merdeka. Pelaksanaan IHT Sekolah Penggerak selama 5 hari dari 10 s/d 15 Juli 2023 bertempat di Aula SDN 2 Terang-Terang Kab. Bulukumba.

Buku

Gambar
 Klik link ini untuk dapat mendownload atau melihat secara online buku sekolah elektronik dsini

Donasi Kebakaran

Gambar
Peristiwa kebakaran yang dialami siswa SDN 2 Terang-Terang yang bernama Muh. Gibran di dekat Bank BRI memupuk solidaritas warga sekolah. Mereka mengumpulkan donasi untuk diberikan kepada keluarga Gibran.  

Lomba Sekolah Bersih & Indah

Gambar
 Menyambut hari jadi Kab. Bulukumba yang ke 62 Pemerintah Kab. Bulukumba menyelenggarakan event lomba antar sekolah yang diikuti dari jenjang TK - SLTA. SDN 2 Terang-Terang ikut berkompetisi dengan menyiapkan segala hal untuk dapat ikut bersaing dalam lomba tersebut. Hasil pengumuman menyatakan bahwa UPT SPF SD Negeri 2 Terang-Terang Juara 3 untuk tingkat SD se Kab. Bulukumba dari 400 lebih sekolah di Bulukumba. Lengkapnya saksikan di kanal youtube resmi sekolah 

Semarak HUT Bulukumba 62

Gambar
Tanggal 4 Februari 2022 merupakan HUT Kab. Bulukumba ke 62 Tahun 2022. Berbagai event dan kegiatan dilaksanakan di Butta Panrita Lopi. UPT SPF SD Negeri 2 Terang-Terang Kec Ujung Bulu ikut menyemarakkan dengan melakukan berbagai kegiatan di lingkup sekolah yang semuanya berorientasi kebulukumbaan. Dengan berpakaian adat hitam yang merupakan ciri khas budaya Bulukumba para siswa melakukan kegiatan peragaan busana, kuis, menulis lontarak indah, dan sebagainya. Dengan adanya kegiatan semarak HUT Bulukumba ini tentu akan menjadi pembelajaran karakter dan penanaman nilai-nilai bagi peserta didik Untuk lengkapnya kita bisa menyaksikan di kanal youtube resmi SDN 2 Terang-Terang

Profil Sekolah

Gambar
Nama Sekolah : UPT SPF SD Negeri 2 Terang-Terang. NPSN : 40313051 Alamat : Jl. Sawerigading No 12 Kelurahan : Terang-Terang Kecamatan : Ujung Bulu Kabupaten : Bulukumba Provinsi : Sulawesi Selatan Kode Pos : 92512 Visit, like, share, comment, and thank you. Dapodik https://referensi.data.kemdikbud.go.id/tabs.php?npsn=40313051 Kanal Youtube resmi sekolah https://youtube.com/channel/UC0cfFoqNg--hwj_61-eYu_A FB Group https://www.facebook.com/groups/120400998023568/?ref=share Instagram @sdn2terangterang Blog https://sdn2terang-terang.blogspot.com/?m=1